JAKARTA, iNews.id - Irwansyah dan Zaskia Sungkar kini kembali menarik perhatian publik. Di tengah kehamilannya, Zaskia terlihat menciptakan sebuah lagu untuk menyindir sang suami.
Hal itu terlihat dari sebuah video yang diunggah Zaskia melalui akun Instagram miliknya. Zaskia menyanyikan sebua lagu singkat mengenai tingkah laku Irwan yang dinilainya terlalu asyik bermain game.
"Bayi gede makin aktif ya bun, tetep aja yg di sindir fokus," tulis Zaskia seperti dikutip iNews.id pada Rabu (4/11/2020).
Dalam video tersebut, Zaskia terlihat memainkan sebuah ukulele berwarna pink sambil bernyanyi. Sementara Irwan justru menunduk dan terlihat serius memainkan sebuah game di telepon genggamnya.
"Suamiku, main game terus. Suamiku, main game mulu," ujar Zaskia bernyanyi.
"Enemy, double kill, enemy, triple kill. Enemy, maniac, enemy, savage savage savage," kata Zaskia melanjutkan nyanyian singkatnya.