Begitu keranda berada di dalam, mobil jenazah langsung bertolak meninggalkan RS PON menuju rumah duka keluarga almarhum di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Sejak kabar kepergian Epy Kusnandar tersiar, RS PON Cawang dipadati rekan-rekan artis, keluarga, dan awak media yang datang memberikan doa serta penghormatan terakhir kepada sosok yang dikenal publik sebagai ‘Kang Mus’ tersebut.