Jokowi dan Iriana Hadir di Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Nurul Amanah
Jokowi dan Iriana Hadir di Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini (Foto: Instagram)

Sebelumnya, tampak karangan bunga yang tertulis atas nama Jokowi dan Keluarga yang mengucapkan selamat atas pernikahan kedua mempelai. Karangan bunga dari Jokowi tersebut terpampang di area luar hotel Raffles Jakarta.

"Selamat berbahagia Rizky & Mahalini, Presiden Jokowi & Klg," tulisan dalam keterangan bunga tersebut.

Sebagaimana diketahui, Rizky Febian dan Mahalini resmi menjadi pasangan suami istri usai Rizky Febian mengucap ijab kabul pada 10 Mei 2024.

Dalam acara akad nikah yang berlangsung, Rizky dan Mahalini tampak serasi bersanding di meja akad nikah dengan busana adat sunda. Putra sulung Sule itu tampak gagah dalam balutan beskap putih sementara Mahalini tampak anggun dengan kebaya brokat putih dipadukan kain batik sebagai bawahannya. Melengkapi tampilannya, Mahalini mengenakan siger, kembang goyang, dan ronce melati.

Proses ijab kabul pun terungkap dari Instagram Story ibunda sahabat Mahalini, Keisya Levronka @levihavron. Rizky Febian tampak menjabat tangan wali hakim dan mengucap ijab dan kabul dengan lantang serta hanya dalam satu tarikan nafas. 

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
14 jam lalu

Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Eggi Sudjana Puji Jokowi Selangit: Cerdas, Berani, Militan

Nasional
3 hari lalu

Roy Suryo Pamerkan Ijazah usai Dituduh Palsu: Silakan Difoto, Dianalisis dan Diuji

Nasional
3 hari lalu

Roy Suryo Laporkan 7 Pendukung Jokowi ke Polda Metro, Siapa Saja?

Nasional
5 hari lalu

Polda Metro Usut Laporan Demokrat soal 4 Akun Medsos Tuding SBY Terlibat Ijazah Jokowi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal