Kabar Duka, Ike Turner Jr Meninggal Dunia

Muhammad Sukardi
Ike Turner Jr meninggal dunia di usia 67 tahun. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Produser Musik Ike Turner Jr meninggal dunia. Pemenang Grammy Awards ini mengembuska napas terakhir pada usia 67 tahun. 

Ike Turner Jr merupakan anak dari ikon musik dunia Tina Turner dan Ike Turner Sr. Mendiang tutup usia di Los Angeles, Amerika Serikat pada Sabtu, 4 Oktober 2025.

Penyebab kematian Ike Turner Jr akibat komplikasi penyakit gagal ginjal. Nahas, sang produser musik meninggal tak lama setelah dia merayakan ulang tahun ke-67. 

Ya, Ike Turner merayakan ulang tahun ke-67 pada 3 Oktober. Sehari setelahnya mendiang meninggal dunia. 

Kabar duka ini kemudian ramai dibahas di media sosial. Pengumuman kematian diungkap Afida Turner lewat Instagram. 

"Beristirahatlah dalam damai, Ike Jr. Kamu luar biasa, ipar. Aku senang aku berbicara denganmu di telepon sebelum kamu pergi. Aku sayang kamu. RIP," ungkap Afida, dikutip Senin (6/10/2025). 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Nasional
11 jam lalu

Kabar Duka, Karlinah Istri Wapres ke-4 RI Umar Wirahadikusumah Meninggal Dunia

Destinasi
4 hari lalu

Kabar Duka, Clara Sumarwati Pendaki Puncak Everest Pertama Indonesia Meninggal Dunia

Sains
5 hari lalu

Kabar Duka, Ahli Primata Jane Goodall Meninggal Dunia di Usia 91 Tahun

Nasional
11 jam lalu

Profil Darmono, Eks Wakil Jaksa Agung yang Tutup Usia Hari Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal