Kabar Terbaru Haddad Alwi Penyanyi Lagu Religi Era 1990-an, Masih Istikamah Gaungkan Cinta Rasul

Nurul Amanah
Haddad Alwi dulu dan sekarang. (Foto: Instagram)

Seperti lagu-lagu sebelumnya, Haddad Alwi tak bernyanyi sendirian, melainkan berkolaborasi. Kali ini,  Haddad Alwi bernyanyi bersama sejumlah santri dan santriwati di salah satu pesantren sebagai backing vocal. 

"Jadi, Ramadhan tahun ini, saya melepas dua lagu, sudah saya siapkan dan keluar. Salah satunya berjudul Kangen Kanjeng Nabi. Penyanyi solonya saya, tapi backing vokal dari santri," kata Haddad Alwi ditemui di Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Jumat (14/4/2023).

Adapun untuk nyanyian shalawat yang diselipkan dalam lagu ini adalah shalawat Maula ya Salli Wa Sallim Daiman Abadan yang memang sudah dikenal. Keseluruhan lirik yang dibuat dalam lagu ini bertujuan untuk memperkenalkan orang-orang terdekat Rasulullah SAW.

"Kalau salawatnya sudah dikenal, Maula ya Salli Wa Sallim Daiman Abadan itu sudah dikenal. Tapi liriknya, kita bikin agar orang lebih mengenal tentang Rasulullah dan orang-orang terdekat. Seperti kakeknya, paman, sepupu, ayahnya, ibunya, cucunya Rasulullah, anaknya dan sahabat-sahabat Rasulullah," ujar dia.

Rekan duet Sulis ini berharap melalui lagunya, semakin banyak orang yang mengenal bukan hanya Rasulullah SAW melainkan orang-orang terdekat dan meneladani sikapnya. Nama-namanya pun diharapkan semakin familiar dan akrab di telinga masyarakat.

Editor : Siska Permata Sari
Artikel Terkait
Seleb
11 hari lalu

Fahmi Bo Kini Dirawat di Rumah Sakit, Bantuan dari Raffi Ahmad?

Seleb
11 hari lalu

Kondisi Terkini Fahmi Bo Diungkap Raffi Ahmad, Tubuh Semakin Kurus

Seleb
31 hari lalu

Profil Ari Sihasale, Artis yang Jadi Anggota Komite Percepatan Pembangunan Otsus Papua

Seleb
31 hari lalu

Artis Lawas Ari Sihasale Dilantik Prabowo Jadi Anggota Percepatan Otsus Papua

Seleb
2 bulan lalu

Pengacara Tasya Farasya Viral di Medsos, Ternyata Anak Artis Lawas!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal