Kabar Terbaru Tukul Arwana, Artis Kocak Era 2000-an Hilang dari Layar Kaca Pasca Alami Pendarahan Otak

Nurul Amanah
Beginilah kabar terbaru Tukul Arwana, artis kocak era 2000-an yang sempat terkena pendarahan otak. (Foto: Kolase)

JAKARTA, iNews.id - Siapa yang tak kenal sosok Tukul Arwana? Memulai karier di era 1990-an, kepopulerannya mulai meroket di era 2000-an sebagai bintang video klip, pembawa acara, dan komedian.

Tingkah lakunya yang kocak di layar kaca, membuat sosok Tukul Arwana dicintai oleh masyarakat. Tidak heran, bila popularitasnya melejit hingga dia memiliki acara sendiri pada tahun 2006.

Beberapa acaranya yang terkenal yakni Empat Mata, Bukan Empat Mata, Catatan Si Tukul, Mister Tukul, Tukul Arwana One Man Show, dan masih banyak lagi. Lantas, bagaimana kabar Tukul sekarang?

Sampai saat ini, Tukul dikabarkan masih terus mendapatkan perawatan sejak mengalami pendarahan otak pada September 2021. Sudah lebih dari setahun lamanya, presenter kocak ini menghilang dari layar kaca untuk menghibur para penonton.

Baru-baru ini, putra Tukul Arwana yang merupakan seorang polisi, AKP Ega Prayudi pun mengungkap kondisi terkini sang ayah. Dia mengatakan, kini, Tukul dirawat oleh keluarga di rumah.

Editor : Siska Permata Sari
Artikel Terkait
Seleb
6 hari lalu

Kesehatan Membaik, Fahmi Bo Diizinkan Keluar Rumah Sakit Hari Ini

Seleb
18 hari lalu

Fahmi Bo Kini Dirawat di Rumah Sakit, Bantuan dari Raffi Ahmad?

Seleb
18 hari lalu

Kondisi Terkini Fahmi Bo Diungkap Raffi Ahmad, Tubuh Semakin Kurus

Seleb
21 hari lalu

Kondisi Terkini Tukul Arwana Terungkap! Perlahan Pulih Meski Belum Bisa Ngomong

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal