Kasus Covid-19 Melonjak, Angel Lelga Ketakutan: Liat Berita Tiap Hari Ada Kematian

Adiyoga Priyambodo
Angel Lelga mengaku ketakutan melihat lonjakan kasus Covid-19. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Angel Lelga dibuat ketakutan dengan lonjakan kasus Covid-19 beberapa waktu belakangan. Terlebih dirinya penyintas Covid-19, jadi lebih takut saat melihat berita yang isinya hanya tentang kematian.  

"Saya tuh kalau lihat berita di IG, setiap hari kematian Covid tinggi. Saya juga jadi agak parno ya," ungkap Angel di kawasan Mampang, Jakarta, dilansir Kamis (15/7/2021). 

Angel Lelga yang sudah pernah merasakan dampak paparan virus Covid-19, memang sangat takut dengan kondisi sekarang. Dahulu saat terpapar, untungnya dia hanya isolasi mandiri di rumah, minum vitamin dan olahraga.  

"Saya sendiri sudah. Alhamdulillah enggak parah banget. Rasanya kayak, ya sudah, pegal-pegal badan, penciumannya hilang, rasa makanannya hilang. Alhamdulillah cuma 2 minggu," kata Angel Lelga. 

Angel kini tak mau sembrono menghadapi Covid-19. Dia bahkan rela meninggalkan diet demi menjaga imunitas tubuh dengan makan sehat dan bergizi. 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Covid-19 Varian Baru Lebih Suka Udara Dingin, Ini Faktanya! 

Health
5 bulan lalu

Festival Songkran Jadi Biang Keladi Covid-19 Menggila di Thailand

Health
6 bulan lalu

Heboh Covid-19 Menggila Lagi di Singapura, Indonesia Aman? 

Nasional
6 bulan lalu

Covid-19 Menggila Lagi di Singapura dan Hong Kong, Kemenkes Imbau Tunda Perjalanan

Health
4 tahun lalu

Jubir Covid-19: Lonjakan Tinggi Kasus Positif Diprediksi Terjadi 2 Minggu Lagi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal