Kata Atta Halilintar Usai Dipolisikan Terkait Kasus Dugaan Penipuan Robot Trading

Ayu Utami Anggraeni
Atta Halilintar disebut terlibat dalam kasus dugaan penipuan robot trading. (Foto: Instagram)

Sebelumnya, lewat akun Instagram pribadinya, Atta Halilintar menegaskan bahwa dia tidak pernah ikut bermain robot trading Net89. Dia hanya melelang handband atau bandana-nya yang kerap dipakai saat merintis karier. 

Bandana tersebut berhasil dilelang oleh Reza Paten, founder Net89 seharga Rp2,2 miliar. Uang hasil lelang tersebut diketahui digunakan untuk membangun tempat penghafal Al Quran dan pembangunan masjid.

"Dengan tujuan dana hasil lelang itu akan digunakan untuk membantu pembangunan tempat penghafal Al Quran dan juga pembangunan masjid. Jadi kalau dibilang saya main robot trading atau di dalam robot trading Net89. Saya sama sekali tidak mengerti dan tidak pernah ikut trading robot," tulis Atta Halilintar di Instagram Story belum lama ini. 

Seperti diketahui sebelumnya, Atta Halilintar bersama empat public figure lainnya, seperti Mario Teguh, Kevin Aprilio, Taqy Malik dan Adri Prakarsa dilaporkan 230 korban dugaan penipuaan robot trading Net89 ke Bareskrim Mabes Polri pada Rabu (26/10/2022).

Laporan tersebut teregister dengan nomor LP/B/0614/X/2022/SPKT/Bareskrim Polri.

Editor : Siska Permata Sari
Artikel Terkait
Seleb
3 bulan lalu

Viral Atta Halilintar Ikut Aksi Depan DPR, Peluk Driver Ojol

Seleb
4 bulan lalu

Gen Halilintar Absen di Ulang Tahun Aurel Hermansyah, Netizen Auto Curiga Keluarga Retak

Belanja
5 bulan lalu

Lewat Iklan Terbaru, Shopee Hadirkan Belanja Lebih Hemat dan Lebih Cepat!

Seleb
6 bulan lalu

Selamat! Atta Halilintar hingga Pandawara Group Menang Digital Innovation Awards 2025 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal