Dia berharap kasus dugaan penipuan yang diduga dilakukan oleh Christopher Steffanus Budianto segera menemui titik terang. Meskipun sejauh ini, pihaknya belum menemui CSB secara empat mata.
"Saya tetep syukuri, jalani dengan lapang dada, jalani dengan ikhlas, tetep berdoa. Semoga Tuhan kasih jalan buat saya, suami dan kuasa hukum kami,” katanya.
Lebih lanjut, kuasa hukum Jessika Iskandar, Rolland E Potu menambahkan untuk masalah dampaknya. Dia menegaskan untuk tidak berbicara mengenai persoalan tersebut, mengingat dia dan kliennya hanya fokus pada pokok perkara tengah dihadapi.