Selain itu, Saipul Jamil dan pihak keluarga baru mengetahui bahwa Virginia Anggraeni tengah berbadan dua setelah dia sudah tidak bernyawa.
4. Seni Maryani
Di urutan terakhir, ada Seni Maryani. Dia merupakan penyanyi dangdut jebolan ajang KonDang In pada tahun 2008. Meskipun tidak keluar sebagai juara, kariernya cukup mentereng dengan merambah ke bidang seni peran.
Namun, setelah menikah dan mengandung anak pertamanya, sang artis memutuskan untuk berhenti dari dunia hiburan. Sayangnya, Seni Maryani meninggal dunia saat kandungannya berusia tujuh bulan.
Itulah deretan kisah artis cantik meninggal saat hamil. Kepergian para artis ini tentu membawa duka dan kehilangan besar, terutama bagi keluarga.