“Atas perintah Yang Mulia Sultan Haji Hassanal Bolkiah Mu'izzaddin Waddaulah dari Brunei Darussalam, istana telah mengumumkan pernikahan Yang Mulia Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Isa Kalebic akan diadakan pada 7 hingga 16 Januari 2024,” kata pengumuman resminya.
Satu minggu sebelum pesta pernikahan dimulai, Pangeran Abdul Mateen membagikan foto dirinya dan sang tunangan di Instagram untuk memperingati Tahun Baru. Dia memberi judul pada fotonya, "Semoga yang terbaik untukmu di tahun 2024".
Dalam foto itu mereka tampak berdampingan, Mateen mengenakan setelan jas biru sementara Anisha tersenyum di sampingnya dengan blazer berwarna krem. Tangannya juga disilangkan di depan, memamerkan cincin pertunangan berlian berukuran besar. Foto tersebut pun menghebohkan publik saat diunggah pertama kali.