Kisah inspiratif perjalanan Denny Cagur yang bisa menjadi teladan adalah dia selalu berprasangka baik kepada Allah SWT dan mengerti pengeluarannya besar. Hingga Denny pun diberi pendapatan berlebih sesuai kebutuhannya.
Menurutnya di dalam rejeki yang dia punya semua ini ada rejeki titipan, yang disalurkan dari tangannya untuk orang lain. Pasalnya, Denny mengakui sedekahlah yang membuatnya bisa seperti ini.
Saat Denny masih hidup susah tinggal dikontrakan, dia pernah hanya memiliki uang Rp1,2 juta saja. Dia berniat menyumbang ke Masjid meski tahu uangnya tinggal sedikit.
Pria ini hanya menyisakan uang Rp200 ribu. Dia menyerahkan segalanya kepada Allah SWT.
“Gue sedekahin ke Masjid, gue masukin kotak amal sejuta, gue nyisihin 200 ribu terus gue berangkat syuting. Niat semoga Allah membukakan rejeki,” kata Denny sambil mengingat kejadian.