"Tadi bisa dilihat, Bang Idung (Ajie) ini banyak yang dipikirkan ke depannya, masalah anaknya, masalah yang lainnya. Semoga Bang Idung tegar, kuat, dan saya yakin Bang Idung laki-laki yang tangguh," tambahnya.
Sebagai sahabat, Narji mendoakan agar Mpok Alpa mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT.
"Mudah-mudahan itu adalah gambaran meninggalnya orang baik. Semoga Mpok Alpa husnul khotimah, mendapatkan tempat terbaik oleh Allah SWT, dan nanti anak-anaknya bisa meneruskan kebaikan-kebaikan yang pernah dilakukan Mpok Alpa," tuturnya.
Mpok Alpa telah dimakamkan di Komplek Makam Kujaran, Ciganjur, Jakarta Selatan. Artis Billy Syahputra ikut menguburkan Mpok Alpa.