Krisdayanti Tulis Pesan ke Atta Halilintar Jelang Pernikahan dengan Aurel: Titip Anak Saya

Siska Permata Sari
Krisdayanti menuliskan sebuah pesan untuk calon suami putrinya, Atta Halilintar di media sosial Instagram, Minggu (14/3/2021). (Foto: Instagram @anneavantieheart)

JAKARTA, iNews.id - Krisdayanti turut menghadiri acara lamaran putri sulungnya, Aurel Hermansyah dengan Atta Halilintar, Sabtu, 13 Maret 2021. Istri Raul Lemos ini hadir bersama sang kakak, Yuni Shara, mengenakan busana kebaya bernuansa warna ungu. 

Usai menghadiri prosesi lamaran Aurel, Krisdayanti menuliskan sebuah pesan untuk calon suami putrinya, Atta Halilintar. Pesan tersebut ditulisnya di media sosial Instagramnya, Minggu (14/3/2021). 

Dalam pesannya, mantan istri Anang Hermansyah ini menitipkan Aurel kepada Atta. “Saya titipkan anak saya padamu duhai sang pilihan anakku,” kata Krisdayanti di keterangan fotonya. 

Pelantun lagu ‘Menghitung Hari’ ini juga menghadiahkan doa untuk calon pengantin yang akan menikah pada awal April nanti. “Berkah Allah bagimu. Dan (semoga) Allah mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan,” tulisnya lagi. 

Seperti diberitakan sebelumnya, Aurel dan Atta menggelar prosesi lamaran di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (13/3/2021). 

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Seleb
5 tahun lalu

Pesan Yuni Shara untuk Aurel dan Atta Halilintar Jelang Pernikahan

Seleb
5 tahun lalu

Usai Melamar Aurel Hermansyah, Atta Halilintar: Siap Akad Nikah!

NTB
5 tahun lalu

Krisdayanti Dampingi Aurel Terima Lamaran Atta Halilintar

Seleb
1 tahun lalu

Patuh pada Suami, Krisdayanti Takut Keluar Rumah Tanpa Izin Raul Lemos

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal