Kupas Tuntas 3 Sifat Frans, Sosok Baik Hati di Serial Vision+ Lukas: The Journey of an Altar Boy

Siska Permata Sari
Sosok Baik Hati di Serial Vision+ Lukas: The Journey of an Altar Boy (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - Original series Vision+ yang berjudul Lukas: The Journey of an Altar Boy menjadi serial yang banyak diminati oleh berbagai kalangan. Bercerita tentang Lukas yang berpetualang mencari ayahnya, serial ini bisa dinikmati oleh semua umur dan memberikan banyak pesan moral.

Salah satu karakter di serial ini, yaitu Frans, cukup menyentuh dan menarik perhatian penonton. Selain pintar, karakter yang diperankan oleh Alif Anwar ini juga digambarkan sebagai sahabat yang setia dan mampu menjadi support system untuk Lukas. 

Bagaimana sosok Frans dalam serial tersebut? Simak ulasannya berikut ini.

1. Pintar dan tekun

Dalam serial ini, Frans digambarkan sebagai sosok yang pintar, terutama mengenai agama. Ia bisa menjawab semua pertanyaan yang diajukan Romo Eli terkait kisah-kisah Alkitab dengan lengkap dan terperinci.

Frans juga pernah mengatakan bahwa ia gemar membaca buku-buku terkait Alkitab di waktu senggangnya. Ketekunan inilah yang membuatnya pintar akan ilmu agama dan menjadikannya salah satu Putra Altar.

2. Selalu menghormati dan membantu orang lain

Frans adalah anak yang sangat menghormati orang lain, terutama orang yang lebih tua. Di dalam serial ini, ia selalu bersikap baik kepada orang yang lebih tua seperti Romo Eli, kedua orang tuanya, dan bahkan orang asing yang baru ia temui.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Film
2 jam lalu

Sinopsis dan Link Nonton Film Soekarno di VISION+, Hidupkan Api Perjuangan Sang Proklamator!

Film
4 jam lalu

Ketika Takdir Menyatukan Lagi, Nonton Cerita Romantis Cinta Belum Usai di VISION+

Film
6 jam lalu

Kebenaran dan Cinta yang Terungkap di Microdrama “Saat Dia Kembali Padaku” VISION+

Film
3 hari lalu

Akting Kocak Yuki Kato di Series Still Single, si Gadis Zodiak Bikin Gemas di VISION+

Seleb
4 hari lalu

3 Cerita, 3 Rasa dan 1 Layar Semua Hadir di Deretan Series Vision+, Tayang di MNCTV!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal