JAKARTA, iNews.id - Thariq Halilintar dikabarkan sedang dekat dengan Fuji, adik ipar Vanessa Angel. Tak jarang, mereka kedapatan sedang melakukan panggilan video disertai canda tawa yang menggemaskan.
Bahkan ketika Thariq di Cappadocia, dia tampak galau mencari sinyal agar bisa video call dengan Fuji. Dia terus menggenggam handphone-nya sampai digoda oleh sang kakak, Atta Halilintar.
"Cie pacaran mulu. Hai Fuji apa kabar? Selamat ya YouTube-nya keren loh," kata Atta Halilintar dalam kanal YouTube AH, dikutip iNews.id Senin (27/12/2021).
Atta mengungkapkan sesama keluarga harus selalu saling mendukung. Mendengar pernyataan sang kakak, Thariq justru menganggap hubungannya sudah direstui karena Fuji sudah dianggap seperti keluarga sendiri.
"Tuh kamu sudah dianggap keluarga," ucap Thariq Halilintar pada Fuji.
Sontak Atta Halilintar meluruskan omongannya. Dia mengingatkan Thariq supaya tidak terburu-buru memutuskan pilihan urusan asmaranya. Suami Aurel Hermansyah itu menyarankan untuk melakukan pengenalan lebih dalam satu sama lain.