JAKARTA, iNews.id - Belakangan ini banyak anak usia dini yang mendadak terkenal di berbagai media sosial. Mereka berubah drastis menjadi artis cilik dan dikenal masyarakat.
Sebut saja Farel Prayoga yang menuai kesuksesan setelah bernyanyi di Istana Merdeka saat Upacara Kemerdekaan HUT ke-77 RI. Di sisi lain, jika Anda aktif berselancar di media sosial, Anda mungkin melihat konten yang menampilkan sosok Mazaya Amania, Fara Simatupang, pun Quinn Salman.
Ya, mereka sudah punya nama cukup besar di media sosial dan ini bukan hal aneh sekarang.