Program ini dibuat atas dasar banyaknya animo animator Indonesia yang ingin mempelajari proses pembuatan karakter animasi di samping karena pilihan sekolah di Indonesia masih terbatas terutama pada bidang animasi.
Menurutnya peran utama seorang pekerja animasi adalah memiliki kemampuan untuk menggerakkan karakter-karakter digital menjadi lebih hidup dan nyata secara mendetail.
Rini Sugianto yang saat ini tinggal di California telah mengerjakan berbagai proyek animasi film selama sepuluh tahun terakhir, di antaranya adalah film Ready Player One (2019) yang masuk nominasi piala Oscar 2019, The Hobbit: The Resolution Of Smaug (2013), Iron Man 3 (2013), Hunger Games: Catching Fire (2013), The Avenger: Age Of Ultron (2015), Teenage Mutant Ninja Turtles musim kesatu dan kedua (2014 & 2016), Missing Link (2019), dan Love, Death, And Robot (2019).