Lesti pun menyampaikan permintaan maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia. "Untuk masyarakat Indonesia Dede (Lesti) mengucapkan permohonan maaf, atas apa yang sudah terjadi. Musibah ini mungkin membuat keresahan bagi masyarakat. Tapi, Insya Allah keputusan ini, keputusan yang terbaik Insya Allah untuk keluarga kami," ujar Lesti Kejora.
Pedangdut bernama asli Lestiani mengungkapkan peristiwa ini menjadi pembelajaran bagi dirinya bersama suami Rizky Billar. Dia berharap menjadi pribadi yang lebih baik, tanpa adanya kejadian tersebut kembali.
"Ini pembelajaran bagi kami berdua ke depan, mohon maaf untuk masyarakat atas musibah keluarga saya. Mohon doanya, mudah-mudahan ke depan menjadi orang yang lebih baik," kata Lesti yang mantap kembali kepangkuan suaminya.