Di akhir era 80-an, salah satu punggawa Koes Plus, Tonny Koeswoyo meninggal dunia.Tonny Koeswoyo meninggal pada 27 Maret 1987 di usianya ke-51 tahun. Disusul pada 1 Februari 2014 lalu, Murry meninggal dunia di usia 64 tahun. Setelah itu, Yon Koeswoyo pun menyusul Murry dan Tonny. Yon meninggal dunia di usia 77 tahun pada 5 Januari 2018 lalu. Sampai akhirnya hanya Yok Koeswoyo, satu-satunya anggota Koes Plus yang masih hidup, ditemani oleh dua kakaknya yakni John Koeswoyo dan Nomo Koeswoyo yang sempat tergabung dalam Koes Bersaudara. Namun, pada Jumat 2 Desember 2022 lalu, bassist pertama Koes Bersaudara, John Koeswoyo atau Koesdjono (Djon) meninggal dunia. Djon mengembuskan napas terakhirnya pada usia 90 tahun di RS AL Surabaya. Kini Nomo Koeswoyo juga mengembuskan napas terakhirnya pada 15 Maret 2023 di Magelang. Alhasil band lawas ini hanya menyisakan satu personel yakni Yok Koeswoyo.