JAKARTA, iNews.id - Pasangan selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kedatangan tamu spesial. Istri pengusaha Sandiaga Salahuddin Uno, Nur Asia mengunjungi kediaman mereka.
Tak sendiri, Nur Asia datang bersama sang anak, Sulaiman Saladdin Uno. Mereka berkunjung tanpa Sandiaga karena tengah mempersiapkan ujian tesis doktornya.
"Halo, apa kabar Sulaiman?" ucap Raffi menyambut kedatangan mereka, dikutip iNews.id pada Sabtu (5/9/2020).
Bocah berusia delapan tahun itu pun menyahut dengan mengatakan bahwa dirinya dalam keadaan sehat. Tak lupa, dia menyalami Raffi dan Nagita.
"Mas Sandi salam, kan dia besok mesti tes buat doktornya," ucap Nur Asia.
Mereka pun langsung masuk ke dalam rumah Raffi dan Nagita. Sembari melihat-lihat ruangan yang dihiasi dengan foto keluarga 'Sultan Andara' tersebut, Nur Asia mengucapkan sesuatu yang mengejutkan.