Pembukaan Indonesian Television Awards 2024, Jirayut Tampil Energik dan Bikin Heboh!

Nurul Amanah
Pembukaan Indonesian Television Awards 2024, Jirayut Tampil Energik dan Bikin Heboh! (Foto: Nurul)

JAKARTA, iNews.id - Penghargaan bergengsi Indonesian Television Awards (ITA) 2024 kembali digelar, pada Rabu (10/7/2024). Penyanyi Jirayut sukses membuka ITA 2024 dengan penampilan energiknya. 

Disiarkan secara langsung di RCTI dan GTV pada 10 Juli 2024 di Studio RCTI+, kawasan MNC Studios, Jakarta, acara ini diramaikan dengan kehadiran penyanyi asal Thailand itu yang muncul di atas panggung dengan begitu heboh. 

Jirayut muncul mengenakan jaket kuning dengan syal bulu berwarna senada. Jirayut langsung tampil energik saat membawakan lagu dari tanah kelahirannya berjudul Sucat Pelat Boog. 

Tidak hanya bernyanyi, Jirayut tampil berjoget ria dengan kompak bersama para dancer yang langsung mengundang tawa penonton. 

Bahkan, terlihat Inara Rusli tersenyum semringah begitu menikmati penampilan Jirayut dari kursi penonton. Inara tampak mengabadikan penampilan energik itu lewat ponselnya. 

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Film
22 jam lalu

Bukan Cuma Baru tapi Ada yang Beda di RCTI

Film
1 hari lalu

Sinopsis Sinetron Cinta Sepenuh Jiwa Eps 97, Rabu 7 Januari 2026: Lala Tampar Hasbi!

Film
2 hari lalu

Sinopsis Sinetron Mencintai Ipar Sendiri Eps 53, Rabu 7 Januari 2026: Arshilla Ketahuan Berbohong

Film
2 hari lalu

Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 465, Rabu 7 Januari 2026: Amira Sadarkan Damar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal