Perjalanan Karier Paula Verhoeven sebelum Menikah hingga Digugat Cerai Baim Wong 

Annastasya Rizqa
Perjalanan Karier Paula Verhoeven sebelum Menikah hingga Digugat Cerai Baim Wong  (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven berada di ujung tanduk. Baim menggugat cerai Paula di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan (Jaksel) hari ini (8/10/2024). 

Retaknya rumah tangga Baim dan Paula sudah terendus sejak lama oleh warganet. Karena keduanya sudah jarang terlihat bersama lagi. Sosok Paula sendiri mencuri perhatian karena penampilannya yang kian agamis. 

Sebelum menikah dengan Baim Wong, Paula menjajaki dunia modeling dan berkarier di runway. Seperti apa perjalanan karier dari istri Baim Wong tersebut?

Perjalanan Karier Paula Verhoeven

Paula merupakan perempuan kelahiran Semarang, 18 September 1987. Namanya dikenal di dunia hiburan sejak berkarier sebagai model.

Pada 2001, Paula menjadi finalis Gadis Sampul. Sejak saat itu, Paula pun terus mengembangkan kariernya di dunia fashion dan modeling. Sejak usia 16 tahun, perempuan 37 tahun ini kerap mengikuti berbagai ajang kecantikan dan turut menjadi perjalanan kariernya. 

Paula juga pernah menjadi juara harapan Abang None Jakarta pada 2006. Karier Paula juga sangat melonjak derastis ketika dirinya berpindah ke Ibu Kota. Karier modeling Paula pun semakin gemerlap. 

Ibu dua orang anak itu bahkan pernah menjadi salah satu dewan juri untuk ajang Indonesia Next Top Model. Sosok Paula juga kerap terlihat melenggang di sejumlah runway fashion show ternama.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Seleb
10 hari lalu

Baim Wong Kesepian usai Cerai dari Paula Verhoeven? Ini Jawabannya!

Seleb
30 hari lalu

Viral Paula Verhoeven Mendadak Bahas Karma usai Pulang Umrah, Sindir Siapa?

Seleb
2 bulan lalu

Kimberly Ryder Ungkap Hubungan Baim Wong dan Paula Verhoeven Setelah Bercerai: Sudah Move On 

Seleb
2 bulan lalu

Baim Wong dan Paula Verhoeven Sering Ketemu meski Sudah Cerai, Ini Faktanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal