Polisi Tangkap Mantan Muncikari Artis Robby Abbas terkait Narkoba 

Adiyoga Priyambodo
Robby Abbas mantan mucikari artis kembali diciduk polisi karena kasus narkoba. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Polisi mengamankan mantan muncikari artis, Robby Abbas. Robby kembali diciduk polisi karena kasus narkoba

Robby diketahui positif amfetamin dan metamfetamin setelah tes urine. “Ditangkap di salah satu hotel di kawasan Palmerah,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus, lewat sambungan telepon, Kamis (4/3/2021). 

Dalam penangkapan Robby Abbas, polisi tidak menemukan barang bukti. Namun, hasil tes urine Robby menunjukkan kandungan zat narkotika.“Positif amfetamin dan metamfetamin,” kata Yusri. 

Hingga saat ini, belum ada keterangan lebih lanjut mengenai penangkapan Robby Abbas. Polisi masih memeriksa Robby. 

Diketahui sebelumnya Robby sempat terlibat dalam kasus muncikari artis yang menyeret beberapa nama artis. Saat itu, dia menjalani hukuman 1 tahun 4 bulan pada 26 Oktober 2015. Robby didakwa melanggar Pasal 296 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana dengan adanya perbuatan cabul menyediakan kondom. 

Dia dinyatakan bebas pada 10 Mei 2016 usai menjalani hukuman di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Cipinang, Jakarta Timur. Setelah itu Robby memutuskan untuk bertaubat dari bisnis protistusi yang sempat dijalaninya. Selama dua tahun belakangan Robby mengaku sibuk menjajakan masakan ibunya melalui usaha catering berupa pesanan pempek, kue-kue kering dan kue basah.

Editor : Dyah Ayu Pamela
Artikel Terkait
Aceh
5 tahun lalu

Duh, Tren Penyalahgunaan Narkoba di Banda Aceh Naik sejak 2019 hingga 2020

Sumsel
5 tahun lalu

Doni Timur, Eks Anggota DPRD Palembang Dituntut Hukuman Mati dalam Kasus Narkoba

Sulut
5 tahun lalu

BNNP Sulut Edukasi hingga ke Desa-Kelurahan Cegah Narkoba

Kalbar
5 tahun lalu

Cegah Narkoba Masuk dari Malaysia, Polda Kalbar Perketat Penjagaan di Entikong

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal