Potret Cantik Yuki Kato Mirip Barbie Hidup, Rossa Pangling: Sumpah Gue Ketipu!

Wiwie Heriyani
Potret cantik Yuki Kato bergaya mirip boneka barbie. (foto: instagram)

JAKARTA, iNews.id – Film Barbie yang baru saja tayang di bioskop membuat para artis demam bergaya cosplay ala boneka cantik ini. Salah satunya Yuki Kato yang ikut-ikutan berdandan ala boneka barbie lengkap dengan aksesoris serba pink.

Melalui akun Instagramnya, Yuki Kato membagikan beberapa potret saat menjelma jadi sosok barbie. Penasaran seperti apa potretnya? Berikut di antaranya, dilansir dari Instagramnya, @yukikt, Rabu, (26/7/2023).

1. Pose mirip barbie

Potret cantik Yuki Kato bergaya mirip boneka barbie. (foto: instagram)

Pose Yuki Kato mirip dengan boneka barbie. Terlihat dia mengenakan setelan busana dengan warna dasar putih yang dipenuhi dengan motif strip alias garis-garis berwarna pink fuschia. Yuki meletakkan tangannya di salah satu pinggangnya dan mengangkat salah satu tangannya ke atas, sambil melempar ekspresi senyum candid. 

2. Barbie hidup!

Potret cantik Yuki Kato bergaya mirip boneka barbie. (foto: instagram)


Dalam potret ini, ruangan berwarna senada dengan dres yang dia kenakan. Ruangan yang bertuliskan barbie itu seolah-olah merupakan box atau tempat menyimpan mainan barbie. Penampilan Yuki Kato semakin mirip Barbie dengan posenya yang sengaja dibuat kaku dengan posisi badan tegap dan kedua tangan di sisi samping. 

3. Secantik barbie

Potret cantik Yuki Kato bergaya mirip boneka barbie. (foto: instagram)


Dalam potret dari dekat ini, kecantikan wajah Yuki Kato makin terlihat jelas. Untuk mendukung penampilannya, rambut Yuki Kato juga dibuat mirip barbie dengan gaya rambut panjang berwarna pirang. Yuki sedikit menguncir tinggi rambutnya, kemudian ditambahkan wig rambut panjang dan tebal agar semakin terlihat bervolume.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Film
12 hari lalu

Yuki Kato Nekat di Episode 6 Still Single, Bikin Baper Sekaligus Deg-degan!

Film
14 hari lalu

Yuki Kato Bicara Soal Karakternya di Series Still Single, Unik dan Seru Banget 

Film
24 hari lalu

Alasan Yuki Kato Percaya Zodiak Terungkap! Wajib Tonton Series Still Single di VISION+

Film
26 hari lalu

Episode 4 Still Single Vision+  Makin Seru, Yuki Kato dan Samo Rafael ke Cirebon!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal