Profil dan Biodata Ghea Indrawari Pelantun Lagu Jiwa yang Bersedih 

Nanda Annisa
 Profil dan biodata Ghea Indrawari (Foto: IG Ghea Indrawari )

JAKARTA, iNews.id -  Profil dan biodata Ghea Indrawari penyanyi yang terkenal dengan lagu Jiwa yang Bersedih, semakin populer di media sosial.

Lagu tersebut banyak digunakan sebagai backsound di platform TikTok, karena liriknya yang relatable dengan banyak orang, menggambarkan perasaan yang bisa dirasakan oleh banyak pendengar.

Baru-baru ini, Ghea juga mengisi soundtrack film Bila Esok Ibu Tiada dengan lagu Setengah Mati. Kehadiran lagu ini semakin meningkatkan popularitasnya, membuat namanya semakin dikenal luas di kalangan penggemar musik. 

Lantas siapa Ghea Indrawari? Berikut profil dan biodata Ghea Indrawari yang iNews.id sudah rangkum. 

Profil Ghea Indrawari 

Ghea Indrawari, seorang penyanyi dan penulis lagu asal Indonesia, mulai dikenal luas setelah mengikuti ajang Indonesian Idol 2018 dan menjadi finalis top 5. Sebelum itu, ia sempat mengikuti ajang Rising Star Indonesia dan lolos ke tahap Live Audition pada 2017. 

Dia juga dikenal dengan lagu hitsnya, "Jiwa Yang Bersedih," yang menyentuh banyak pendengar lewat liriknya yang menggugah tentang kepedulian terhadap sesama. Ghea kini telah menyelesaikan pendidikannya dengan gelar sarjana pendidikan seni musik dari Universitas Negeri Yogyakarta​.

Ghea semakin dikenal setelah lagu "Jiwa Yang Bersedih" menjadi populer di media sosial, terutama di platform TikTok, di mana lagu ini sering digunakan sebagai backsound. 

Selain itu, ia juga mengisi soundtrack untuk film Bila Esok Ibu Tiada dengan lagu berjudul "Setengah Mati," yang semakin mengukuhkan namanya di industri musik Indonesia.

Selain bernyanyi, Ghea juga berkarier di dunia seni peran, dengan membintangi beberapa serial web, seperti Sumber Rezeki The Series (2021) dan Serpihan (2022). Ia juga aktif sebagai pembawa acara di beberapa program televisi. 

Biodata Ghea Indrawari 

Nama Lengkap: Ghea Indrawari
Nama Panggilan: Ghea
Tempat, Tanggal Lahir: Singkawang, Kalimantan Barat, 10 Maret 1998
Kewarganegaraan: Indonesia
Agama: Islam
Profesi: Penyanyi, Aktris
Hobi: Bernyanyi

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Music
10 hari lalu

Punya Banyak Fans di Indonesia, Maher Zain Sebut Berkat Kesamaan Cinta pada Islam

Seleb
21 hari lalu

Mengharukan, Ini Doa Vidi Aldiano untuk Kesehatannya

Seleb
27 hari lalu

Kaget! Farel Prayoga Ternyata Seorang Mualaf

Music
1 bulan lalu

Zayn Malik Fix Duet Bareng Jisoo BLACKPINK? Foto Ini Jawabannya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal