“Di balik image pak Surya yang kesabarannya setipis tissue ternyata jiwa kebapakannya ada juga," tulis salah seorang warganet, Kamis (12/10/2023).
“Yang senior musti membimbing junior agar tetap eksis dan suatu saat yang senior pasti butuh junior juga, tetap seperti itu pak sur,” tulis warganet lainnya.
Surya Insomnia merupakan aktor, presenter, komedian, dan penyiar radio berkebangsaan Indonesia. Ia lahir di Bekasi, Jawa Barat, 9 Desember 1986.
Surya Insomnia menganut agama Islam. Ia tercatat pernah menempuh pendidikan di SMA Negeri 44 Jakarta.
Melansir dari beragam sumber, Kamis (12/10/2023) di awal karier, nama panggung yang digunakan adalah Surya Dini. Namun, ia mengubahnya menjadi Surya Insomnia karena pria dengan tinggi badan 175 cm ini sempat menjadi VJ dalam acara MTV Insomnia Indonesia.