Profil Lengkap Alvin Lim, Pengacara Agus Salim yang Meninggal Hari Ini

Muhammad Sukardi
Alvin Lim meninggal dunia hari ini, Minggu (5/1/2025).

JAKARTA, iNews.id - Pengacara Alvin Lim meninggal dunia pada Minggu 5 Januari 2025. Penyebab kematian adalah gagal ginjal kronis stadium 5. 

Kematian mendadak ini mengejutkan publik. Alvin Lim sendiri belakangan sering muncul di hadapan media, karena kasus uang donasi Agus Salim. Ya, Alvin Lim adalah salah satu pengacara Agus Salim. 

Sosok berani dan vokal menjadi salah satu karakter Alvin Lim yang ditangkap masyarakat. Hal itu juga yang dirasakan sahabatnya, Roy Shakti, seorang pengusaha kuliner. 

Roy bahkan bersaksi bahwa Alvin Lim adalah orang baik dan punya jasa besar untuk Indonesia, khususnya di masalah investasi bodong. Karena itu, dia berharap masyarakat memaafkan Alvin Lim.

Terlepas dari itu, untuk Anda yang belum mengenal siapa sebetulnya Alvin Lim, berikut profil selengkapnya. 

Profil Alvin Lim 

Alvin Lim adalah pengacara yang sudah malang melintang di profesi ini. Dia diketahui adalah satu dari 12 pendiri LQ Indonesia Law Firm, firma hukum yang didirikan di Tangerang, Banten. 

Latar belakang pendidikan hukum Alvin adalah Sarjana Hukum dari Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Gunung Jati, Tangerang, Banten. Tak hanya ilmu hukum, mendiang juga tercatat sebagai lulusan Fakultas Ekonomi dari University of California Berkeley, Amerika Serikat. 

Alvin Lim kemudian melanjutkan pendidikan di bidang perbankan di Colorado Graduate School of Banking Amerika Serikat. 

Alvin Lim dan perjalanan hidupnya. (Foto: Instagram)

Mending diketahui memiliki sertifikat perencanaan keuangan dari Florida State University, Amerika Serikat. 

Dengan bekal pendidikan ekonomi yang mumpuni, tidak heran kalau dia mendiang pernah berkarier di bidang perbankan dan bisnis. 

Ya, Alvin Lim pernah menjadi Business Banking Officer di Wells Fargo Bank & Co. di AS pada 1997-1999, lalu di 1999 dia didapuk menjadi penasihat keuangan di American Express & Co di AS. Kariernya di bidang perbankan dilanjutkan hingga 2005. 

Sampai akhirnya di 2015 Alvin Lim masuk dalam dunia advokat, dia tercatat sebagai pengacara di LQ Indonesia Law Firm. Di firma hukum tersebut, terdapat advokat dari berbagai bidang, seperti hukum korporat, hukum perbankan, hukum asuransi, hukum waris, dan hukum pajak. 

Alvin Lim Tercatat pernah menjadi kuasa hukum pelapor dalam kasus dugaan investasi bodong Koperasi Millenium Dinamika Investama. 

Alvin Lim Pernah Dipenjara 

Roy Shakti, sahabat Alvin Lim, menyampaikan kalau mendiang pernah dipenjara. Namun, dia tidak menjelaskan lebih rinci terkait hal tersebut. 

"Alvin Lim pernah dipenjara," kata Roy dalam konten Instagram yang dibagikan Minggu (5/1/2025).

Alvin Lim di ruang persidangan. (Foto: Instagram)

Alvin Lim ditahan di Rutan Salemba setelah dilakukan penjemputan paksa pada 18 Oktober 2022. Singkat cerita, hukuman Alvin Lim dipangkas oleh Mahkamah Agung menjadi 2 tahun penjara. Sebelum dinyatakan bebas murni, Alvin ditahan di Lapas Kelas 1 Cipinang, Jakarta Timur. 

Sampai akhirnya pada Natal 2023 Alvin Lim dinyatakan bebas murni. Padahal, kata Alvin, seharusnya bebas pada 8 Januari 2024. Namun, karena mendapat remisi Natal, dia bebas lebih cepat. 

Sebelum wafat, Alvin Lim berjuang melawan gagal ginjal kronis stadium 5. Bagaimana perjuangan dia sampai titik darah penghabisan dalam melawan penyakit tersebut? Simak pembahasannya sampai selesai. 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Nasional
31 menit lalu

Pengacara Roy Suryo Cs Yakin Kliennya Tak Akan Ditahan terkait Kasus Fitnah Ijazah Jokowi

Nasional
1 hari lalu

Profil Soeharto Presiden ke-2 RI, Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Seleb
1 hari lalu

Profil Tristan Molina, Aktor Muda yang Diisukan Pacar Brondong Olla Ramlan

Nasional
3 hari lalu

Profil Antasari Azhar, Jaksa yang Pernah Pimpin KPK

Nasional
3 hari lalu

Mengenang Antasari Azhar, Jaksa Pertama Jabat Ketua KPK yang Gigih Berantas Korupsi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal