Raffi Ahmad Cerita Pernah Terpapar Covid-19: Rafathar Pertama yang Kena

Intan Rakhmayanti Dewi
Dia mengungkapkan Rafathar adalah yang pertama kali terpapar baru Nagita. (Foto: YouTube/RANS Entertainmens)

JAKARTA, iNews.id - Beberapa waktu lalu, Raffi Ahmad sempat menceritakan pernah terpapar Covid-19 saat ngobrol di vlog Ivan Gunawan. Saat itu Raffi mengungkap kondisinya dua hari pasca Covid-19. 

Raffi menjelaskan dua hari yang dimaksud adalah mengalami gejala Covid-19. "Jadi kemarin di Ivan Gunawan kan bilang aku kena corona. Bukannya aku bilang dua hari negatif, dua hari gejalanya. Gejalanya itu pusing, aku juga ngerasain pusing ilang penciuman tapi cuma dua hari," ujarnya, dalam video berjudul Raffi Nagita Rafathar Positive Covid! yang diunggap di YouTube Rans Entertainment. 

Suami Nagita Slavina ini pun mengatakan menjalani isolasi mandiri selama seminggu dan menjalani tes PCR hingga 8 kali 

"Tapi bener sih, yang paling penting itu vitamin D, makan, positif thinking dan udahlah kalau kita enggak enak badan, udahlah di rumah aja, takut menularkan ke orang lain," kata Raffi. 

Raffi kemudian mengatakan kemungkinan dirinya terkena Covid-19 varian delta. Dia mengungkapkan Rafathar adalah yang pertama kali terpapar baru Nagita. 

"Jadi Gigi (Nagita) dulu sama Rafathar (terpapar), jadi pas Gigi sama Rafathar kena, aku pisah rumah. Ini yang duluan kena si Rafathar," kata Raffi. 

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Seleb
2 hari lalu

Fahmi Bo Dioperasi dan Dirawat di Ruang VIP Dibantu Raffi Ahmad, Berapa Biayanya?

Seleb
3 hari lalu

Dokter Kamelia Minta Tolong Raffi Ahmad untuk Bantu Ammar Zoni, Ini Pesannya

Seleb
3 hari lalu

Kondisi Terkini Fahmi Bo usai Operasi Batu Empedu, Berangsur Pulih

Seleb
5 hari lalu

Viral Raffi Ahmad Beli Tas Ivan Gunawan Rp500 Juta untuk Bangun Masjid di Yokohama

Seleb
7 hari lalu

Raffi Ahmad Berkunjung ke Nusakambangan, Jenguk Ammar Zoni?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal