"Yang baik-baik ajalah pokoknya," ujar pelantun "Bongkar" itu.
Di umur barunya ini, Iwan mengaku tidak akan pernah berhenti berkarya. Pandemi Covid-19 pun membuatnya lebih fokus untuk menciptakan lagu baru.
"Album saya akan terus bikin album, bikin lagu, apalagi sekarang gampang rekaman enggak perlu macet-macetan di laptop bisa. Habis subuh selalu saya bikin, ya enggak tahu Cikal (anak Iwan) mau diapain," kata Iwan.
Iwan lalu melanjutkan, "Pandemi juga kan tim saya macet semua, mau enggak mau saya harus mengolah diri saya dan hikmahnya jadi bisa lebih fokus."