"Respons sama kaya yang lain. Awalnya nggak tahu kalau yang bikin Mas Hanung. Pas ditelefon sama pihak management, gue bilang nggak mau dan skip dulu. Habis itu Mas Hanung sendiri yang ngajakin. Gue heran dong ini kenapa tawaran Tersanjung banyak banget. Terus Mas Pandhu bilang, ‘Udah Vin, gas aja. Ini ceritanya beda kok sama yang dulu.’ Akhirnya jadi dan sekarang gue seneng banget dapet peran Oka," ucap Kevin Ardilova.
Sementara itu, Nugie juga senang bisa terlibat di film ini.
"Saya ditawari jadi musisi 80-an yang genre musiknya pop. Bagi saya, Tersanjung itu memori yang nggak bisa terlupakan. Dari dulu Tersanjung ini favorit banget di rumah saya. Tapi selama pengalaman saya syuting, ini yang paling susah. Saya menyaksikan sendiri profesionalitas aktor dak aktris Indonesia. Ini merupakan pengalaman luar biasa dan saya sangat berharap, welcome back, Tersanjung," ucap Nugie.
Seperti pemain lainnya, Kinaryosih juga sangat antusias bisa menjadi bagian dari film ini. "Pertama ditawari, respons sama kayak yang lain. Pas tahu yang bikin Mas Hanung, aku yakin film ini bisa jadi berbeda dan seneng bisa diajak main film ini. Aku bisa kenal sama pemain baru dan bisa syuting sama idolaku, Mas Nugie," tutur Kinar.
"Aku pas ditawari seneng banget sih. Soalnya aku hidup di era itu. Hingga kini pun Tersanjung masih sering disebut di tongkrongan aku," ucap Endhita.