JAKARTA, iNews.id - Pelawak Komeng belum lama ini menuai sorotan netizen. Hal tersebut lantaran Komeng dinilai memberikan ucapan duka yang kurang pantas kepada salah satu rekannya, Abdel Achrian, yang sedang berduka karena kehilangan putrinya.
Komentar Komeng di Instagram Abdel tersebut bahkan sempat viral di media sosial Twitter. Banyak netizen yang pro maupun kontra dengan ucapan belasungkawa Komeng.
Namun, Abdel Achrian rupanya menanggapi komentar Komeng dengan santai. Dia yang merasa sangat akrab dekat sang pelawak justru merasa ada niat yang mulia di balik komentar itu.
Dia memahami bahwa maksud Komeng tak lain untuk menghibur rekannya yang sedang berduka. "Komeng mah sama saya akrab banget. Jadi saya tahu niatnya mulia banget untuk menghibur saya sebagai temennya," kata Abdel Achrian saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Terlebih, Abdel mengenal betul sosok Komeng yang hobi bergurau, sehingga dirinya sama sekali tak merasa tersinggung. Sebaliknya, Abdel justru merasa senang dan terhibur dengan komentar nyeleneh seperti yang ditulis Komeng.