Rizky Febian Curhat tentang Keluarga hingga Perjuangan Bikin Label Musik

Siska Permata Sari
Curhatan Rizky Febian (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - Dalam episode terbaru Nebeng Boy, Boy William menampilkan Rizky Febian sebagai bintang tamu yang diundang untuk ngobrol bareng. Rizky Febian merupakan penyanyi berusia 23 tahun yang karyanya kini tengah digandrungi penikmat musik Indonesia. 

Rizky Febian mengaku sudah lama ingin datang ke acara Nebeng Boy, namun baru kali ini dia memiliki kesempatan untuk datang. Boy pun menyambut Rizky dengan antusias, keduanya dengan semangat menyanyikan lagu-lagu hits dari Rizky Febian. 

Putra sulung dari komedian Sule ini pun menceritakan pengalamannya saat berada di label rekaman milik orang lain sampai akhirnya sekarang punya label rekaman sendiri. Dia bercerita, ada yang bicara sinis saat dia memutuskan keluar dari label rekaman yang lama.

“Ada yang bilang kayak gini ‘biarin suruh keluar aja, palingan abis dari sini dia bingung mau ngapain,” tutur Rizky. 

Boy pun bertanya kepada Rizky, suara siapa yang lebih bagus, Rizky atau Sule. Rizky dengan yakin menjawab suaranya lebih bagus dari ayahnya. Boy tertawa mendengar jawaban singkat Rizky tersebut. 

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Internasional
10 hari lalu

Australia Larang Medsos untuk Remaja Bulan Depan, Platform Bisa Didenda Rp544 Miliar

Internasional
10 hari lalu

Australia Bakal Jadi Negara Pertama di Dunia Larang Media Sosial untuk Anak di Bawah 16 Tahun

Seleb
11 hari lalu

Profil Ustaz Yusuf Mansur yang Ingin Ubah YouTube Jadi Yousufe

Nasional
17 hari lalu

Angela Tanoesoedibjo: MNC Group Kelola 500 Kanal YouTube, Ratusan Juta Pelanggan, Miliaran Views per Bulan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal