Momen pertunangan Rizky Febian dan Mahalini Raharja pun sontak menggemparkan publik. Terlebih, keduanya memiliki perbedaan keyakinan. Diketahui Rizky Febian memeluk agama Islam, sedangkan Mahalini menganut agama Budha.
Setelah momen lamaran tersebut, netizen ramai mempertanyakan agama Rizky dan Mahalini. Mereka seolah penasaran siapa dari mereka yang akan meninggalkan agamanya.
“The real melawan restu,” kata akun @ni********.
“Isunya sih Mahalini yang log in (masuk Islam),” kata akun @be*********.
“Lini yang log out kah?,” sambung akun @pu*******.
“Siapa yang log in ya?,” tulis akun @ev*******.