Sebelum akad berlangsung, Raffi berpesan kepada Syahnaz untuk berbakti kepada suaminya. "Pesan aa dan mamah, untuk dijadikan bekal hidup nanti, berbaktilah kepada suami dan sayang kepada mertua seperti sayang kepada orangtua sendiri," pesan Raffi.
Seusai membacakan akad nikad, acara dilanjutkan dengan sungkeman kepada orangtua dan sanak saudara kedua mempelai, suasana haru pun sangat terasa saat keduanya sungkem kepada keluarga.
Syahnaz dan Jeje bertunangan pada November 2017. Kedua mempelai memilih hutan pinus, di Kawasan Lembang, Bandung Barat, untuk dijadikan tempat pernikahan. Tampak terlihat indah karena dihiasi dengan bunga-bunga bernuansa putih. Akad nikah berlangsung pada pukul 13.00 WIB. Sedangkan resepsi pernikahan digelar sore hari pukul 16.00 WIB. (Yudistira)