"Kenapa ya kalau aku lagi di sini, lagi ngebayangin dia (Ayu Ting Ting) jadi Ibu Wabup. Gimana ya?" ucap Sahrul Gunawan.
Tak bisa berkata-kata, Ayu Ting Ting hanya tertawa sambil terlihat salah tingkah dengan gombalan Sahrul Gunawan tersebut.
“Ayu mah nggak neko-neko. Kalau udah sama Aa', masih boleh dangdutan nggak?" tanya Ivan Gunawan jika Sahrul Gunawan benar-benar memperistri Ayu Ting Ting.
Sahrul Gunawan pun langsung menjawab bahwa ia tak akan membatasi aktivitas Ayu Ting Ting sebagai penyanyi, asalkan masih tetap menjunjung tinggi nilai kesopanan.
Semakin terdengar serius, Sahrul Gunawan bahkan juga sempat bertanya kepada sang anak jika ia dan Ayu Ting Ting memutuskan untuk bersama.
“Kakak, kalau nanti tambah lagi adik Bilqis mau nggak, kak?” tanya Sahrul Gunawan kepada putranya yang saat itu turut menjadi bintang tamu.
Gombalan Sahrul Gunawan ini kembali berhasil membuat riuh kondisi studio saat itu.
Sang anak hanya menanggapi pertanyaan Sahrul Gunawan dengan senyuman manis, begitu pula Ayu Ting Ting yang juga terlihat begitu salah tingkah.