Sambut Valentine dan Tahun Baru Imlek, Legiteamate & Figure by The F Thing Rilis Koleksi Baru

Dyah Ayu Pamela
Legiteamate & Figure by The F Thing rilis koleksi baru. (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - Untuk merayakan hari-hari perayaan ini, banyak mode brand yang merilis koleksi kapsul yang elegan, seksi dan berani, serta ideal untuk dihadiahkan kepada para pasangan di hari Valentine. Bagi banyak orang, warna merah adalah warna kehidupan dan melambangkan cinta. 

Untuk merayakan romantisme Hari Kasih Sayang atau Valentine’s Day, kini Legiteamate kembali dengan sebuah koleksi kapsul yang didominasi oleh warna merah, ungu lilac, dan hitam. Simbol-simbol yang identik dengan suasana Valentine tersebut selalu menambah meriah hari kasih sayang di seluruh dunia. Hal ini yang menjadi dasar hadirnya koleksi kapsul dari brand inhouse kepunyaan The F Thing, Legiteamate. 

Didirikan pada 2017, Legiteamate adalah urban streetwear yang mencerminkan atribut Gen Y dan pandangan mereka terhadap dunia. Mewarisi sentuhan tradisional, Legiteamate membawa streetwear klasik ke tingkat yang lebih tinggi, memutar klasik dengan gaya eksperimental dengan potongan rapi dan post-modern vibe. 

Untuk memeriahkan Tahun Lembu 2021 dan Hari Valentine, Legiteamate akan merilis sebuah kapsul yang didedikasikan untuk menyemangati di hari Tahun Baru Imlek dan juga hari Valentine. Lima fashion item yang bisa didapatkan dari koleksi ini termasuk kaus, sweater, dan celana cargo dengan warna-warna yang menyimbolkan Tahun Baru Imlek dan Valentine. 

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
17 hari lalu

Outfit Nikita Mirzani Hari Ini Terinspirasi dari Nikita Willy, Segini Harga Bajunya!

Seleb
1 bulan lalu

Terungkap! Tasya Farasya Tenteng Tas Hermes Rp2,9 Miliar saat Sidang Cerai

Seleb
1 bulan lalu

Alasan Nyeleneh Nikita Mirzani Suka Pakai Rok saat Jalani Sidang Dugaan Pemerasan

Seleb
1 bulan lalu

Viral Dian Sastrowardoyo Pakai Dress Pink-Hijau di BIFF 2025, Simbol Perlawanan?

Seleb
2 bulan lalu

Siapa Pewaris Kekayaan Giorgio Armani? Ini Sosok yang Disiapkan Sang Maestro

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal