Sapri Pantun Meninggal, Melaney Ricardo: Masak Aer Biar Mateng, Pantunmu Akan Selalu Terkenang 

Siska Permata Sari
Dalam unggahan di Instagram pribadinya Melaney Ricardo mengungkapkan kesedihan, "Selamat Jalan Sahabat". (Foto: Instagram @sapri_pantun) 

JAKARTA, iNews.id - Kabar duka datang dari dunia hiburan. Sapri Pantun meninggal dunia. Sang komedian wafat akibat komplikasi penyakit diabetes.  

Ucapan belasungkawa disampaikan keluarga, sahabat dan sesama artis. Salah satunya Melaney Ricardo. Dalam unggahan di Instagram pribadinya dia mengungkapkan kesedihan. "Selamat Jalan Sahabat," tulis Melaney. 

"Tenanglahhh di sisi Tuhan. Pantunmu akan selalu terkenang," katanya. 

Masak aer biar mateng
Masak aer biar mateng
Kacang kapri makannya ditelan
Bang sapri... selamat jalan???????? 

Kabar meninggalnya Sapri disampaikan sang manajer Dolly lewat status WhatsApp, Senin (10/5/2021). "Innalillahi wa innailihi rajiun. Sapri bin Ahli," tulis Dolly. 
 
Kabarnya, jenazah Sapri Pantun akan dibawa ke rumah duka di kawasan Cipulir, Jakarta. 
 
Sebagaimana diberitakan, Sapri Pantun dirawat di rumah sakit akibat gula darah tinggi. "Gula darahnya tinggi sampai 1.000 lebih," kata Dolly. 
 
Sempat membaik, kondisi kesehatan Sapri. Namun, kembali menurun usai menjalani operasi.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Seleb
2 bulan lalu

Prihatin dengan Kondisi Fahmi Bo, Melaney Ricardo Tepati Janji Lunasi Kontrakan Setahun 

Seleb
3 bulan lalu

Sebelum Meninggal, Mpok Alpa Ungkap Rahasia Terbesar Hidupnya ke Melaney Ricardo

Seleb
5 bulan lalu

Apa Kabar Edwin Super Bejo? Presenter Kondang Era 1990-an Viral Jual Roti Pikul

Seleb
6 bulan lalu

Isi Souvenir Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bikin Bengong Netizen, Melaney: Tau Gitu Gue Ambil 2

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal