JAKARTA, iNews.id - YouTuber Ria Ricis dan Teuku Ryan kini resmi menjadi suami istri usai menjalani akad nikah, Jumat (12/11/2021).
Mereka menggelar akad nikah dengan adat Palembang di Hotel InterContinental Pondok Indah Jakarta Selatan. Acara ijab kabul dipimpin oleh Kepala KUA Kebayoran Lama, H. Madari sebagai penghulu.
Disebutkan Ryan meminang Ria Ricis dengan maskawin 100 gram emas logam mulia, uang tunai Rp179.500.000 dan seperangkat alat salat.
Teuku Ryan menjabat tangan sang penghulu dengan mantap. Pria asal Aceh itu membaca ijab kabul sangat lancar, bahkan satu tarikan nafas.
"Saya terima nikahnya Ria Yunita binti Suliyanto dengan mas kawin tesebut tunai," ujar Ryan.