Syahrini Pakai Hoodie Ratusan Juta saat Liburan di Tokyo, Netizen: Baju Doang Seharga Mobil

Siska Permata Sari
Syahrini tampil modis dengan hoodie ratusan juta. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Artis Syahrini kerap membuat heboh dengan apa yang dikenakannya. Entah itu busana yang unik, mewah, dan dibanderol dengan harga yang tak masuk akal. Seperti outfit yang dikenakannya saat liburan ke Tokyo, Jepang, baru-baru ini.

Melalui unggahan di Instagram miliknya, penyanyi yang akrab disebut Incess (Princess) ini, membagikan potret dirinya dengan outfit of the day (OOTD). "Wilujeng enjing," tulis Syahrini, seperti dikutip dari Instagram miliknya, Minggu (29/9/2019).


Dalam unggahannya itu, tampak perempuan kelahiran Bogor ini mengenakan hoodie berwarna oranye kekuningan dan celana panjang berwarna gelap yang dipadukan dengan sepatu kets bernuansa putih-oranye-kuning.

Bukan sembarang hoodie, rupanya atasan yang dikenakan Syahrini ini dibanderol harga ratusan juta. Hal tersebut diketahui dari unggahan @fashionsyahrini yang selalu menampilkan OOTD Incess beserta harganya.

"@princessyahrini wearing @chanelofficial x @pharrell 'Hoodie Lesage Embroidery Yellow Capsule Collection' IDR 129.702.500 from 1stdibs.com," demikian dikutip dari akun tersebut.

Seharga Rp129 juta, hoodie tersebut rupanya berasal dari merek high-end, Chanel yang berkolaborasi dengan penyanyi sekaligus penulis lagu, Pharrell Williams.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
13 hari lalu

Syahrini Pamer Tas Rp5,8 Miliar saat Liburan Akhir Tahun di Paris, Ini Fotonya!

Belanja
24 hari lalu

Rekomendasi Liburan Akhir Pekan, Jajan bareng Keluarga di Bazar Fashion GlamLocal!

Belanja
1 bulan lalu

Bazar Fashion Locallove Tak Sekadar Surga Belanja Gen Z, tapi Wadah Edukasi!

Seleb
1 bulan lalu

Sandiaga Uno Bikin Koleksi Fashion, Hasil Kolaborasi dengan Intresse

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal