Sontak, postingan aktris 46 tahun ini pun menuai pujian netizen. Mereka terkesan dengan konsistensi Tamara yang tampak tak lelah berbagi di masa sulit seperti sekarang.
“Yang penting kaya hati,” kata netizen di kolom komentar.
“Mbakku ini kaya hati. Paket komplit, cantik paras dan hatinya,” komentar yang lain.
“Bu Tam, stay safe and take care ya… pahala ibu besar sekali di surga. GBU,” tulis netizen di kolom komentar.
“Amin. Thank you yah. GBU too,” kata Tamara singkat.