Tantri Kotak Umroh, Suami Jaga Rumah dan Urusi Semua Keperluan Anak

Starpro, MNC Media
Tantri Kotak dan kedua orangtuanya ibadah umroh. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id –Tantri Kotak berangkat ibadah umroh bersama kedua orangtuanya kemarin. Kenapa tidak ajak suami dan anak?

“Kali ini yang berangkat cuma aku dan kedua orangtuaku. Memang dari kemarin bingung mengajak anak. Dia masih kecil. Banyak orang juga ngomong enggak apa-apa bawa anak, cuma aku masih worry aja. Takut nanti soal barang-barang, ada apa-apa nanti dianya. Jadi, suamiku jaga rumah. Jadi, sekarang aku fokus kepada orangtuaku dulu,” tutur Tantri Kotak kepada Starpro, Bandara Soekarno Hatta, Jakarta, Kamis 8 Maret 2018.

Memang bukan kali pertama Tantri beribadah umroh. Apalagi rezekinya berlebih di tahun ini, jadi Tantri semangat mengajak kedua orangtuanya ke Tanah Suci.

“Jadi, alhamdulillah ini yang ketiga. Saya ingin berangkat karena rindu dan orangtua pernah naik haji, tapi itu 10 tahun lalu. Karena ada rezeki tahun ini, jadi kita berangkat bareng-bareng,” ucap pemilik nama asli  Tantri Syalindri Ichlasari ini.

Tantri dan rombongan sudah menjalani umroh.

Mengingat kondisi ayahanda kurang sehat, Tantri berusaha menjaga sebaik-baiknya kedua orangtua selama sembilan hari umroh.

“Aku sempat nanya sama papa pakai kursi roda. Tapi papa bilang tidak. Kalau obat-obatan selalu bawa sih,” katanya.

Tidak dipungkiri, Tantri mengaku berat meninggalkan sang suami, Arda Naff dan buah hati, Karanada Medina Tanarda. Namun, dirinya sudah meniatkan untuk beribadah.

“Berat banget sih ninggalin ya. Tapi aku udah ngomong sama anakku nanti bunda pergi. Kayaknya dia paham dan akunya juga berat banget. Kalau suamiku sih percaya Allah pasti menjaga,” ucapnya.
Tantri percaya sang suami bisa merawat anak sementara ditinggal olehnya untuk beribadah.

“Kalau masalah itum aku percaya dia. Dia telaten banget dan suka bantu. Aku percaya banget sama dia,” katanya.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
2 bulan lalu

Innalillahi, Tantri Kotak Berduka Cita

Nasional
5 bulan lalu

Penyanyi Ketakutan Digugat Royalti Imbas Kasus Agnez Mo, Panggung Musik Terancam Sepi

Music
5 bulan lalu

Imbas Kasus Agnez Mo, Tantri KOTAK Ungkap Banyak Penyanyi Ketakutan Bawakan Lagu

Music
10 bulan lalu

Mantap! Album Perdana Salma Salsabil Dipuji Ziva Magnolya hingga Barsena Bestandhi

Music
1 tahun lalu

Bela Timnas, Tantri Kotak Siap Nyanyi Tanah Airku Gratis saat Skuad Garuda Berlaga di GBK

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal