JAKARTA, iNews.id - Ajang penghargaan tahunan Dahsyatnya Awards kembali digelar pada Agustus 2020. Tahun ini, Dahsyatnya Awards 2020 tidak hanya diberikan pada mereka yang aktif di bidang musik, tetapi juga dunia sinetron, host, hingga eksis sebagai YouTuber.
Meski demikian, penyanyi muda jebolan Indonesian Idol X, Tiara Andini memborong nominasi Dahsyatnya Awards 2020. Dari delapan kategori, Tiara meraih lima nominasi.
Di antaranya Pendatang Baru Terdahsyat, Lagu Terdahsyat dengan Gemintang Hatiku, Trio Terdahsyat, Genk Terdahsyat, hingga Host Terdahsyat.
Gadis asal Jember ini bersaing dengan Raffi Ahmad, Denny Cagur, Ayu Dewi, dan Kiky Saputri untuk meraih penghargaan sebagai Host Terdahsyat.
Sementara itu untuk Pendatang Baru Terdahsyat, Tiara bersaing dengan Lyodra, Ziva Magnolya, Anrez Adelio dan Nicole Parham.