Shireen pun membagikan foto-foto momen makan malam romantis bersama suaminya itu. Dia juga mendapatkan bucket bunga mawar putih dari sang suami.
Salah satu foto juga memperlihatkan momen romantis saat Teuku Wisnu mengecup kening Shireen. Momen makan malam itu juga diiringi oleh tiga penyanyi yang memutarkan lagu-lagu romantis.
Shireen pun mengungkapkan kebahagiaannya lantaran mendapat kejutan tak biasa. Dia juga mengungkap bahwa kejutan itu membuatnya menjadi pusat perhatian warga dan karyawan di kantornya.
Ibu tiga anak itu pun menuliskan doa dan harapan terbaik untuk keutuhan rumah tangganya. "Makasi abi buat surprise romantic dinner nya yang lawak ini. Di pecel ayam deket kantor ditontonin karyawan ama warga. Emang suami ku. Makasii abiii semoga selalu Allah berkahi dan jaga selalu," kata Shireen dalam keterangan unggahannya, Senin (20/11/2023).
Teuku Wisnu juga mengunggah foto-foto serupa di akun Instagramnya. Dia menuliskan keterangan foto dengan kata-kata gombal nan romantis untuk sang istri tercinta.