Vicky Nitinegoro Dua Kali Ditangkap karena Narkoba, Dijebak Sesama Artis

Ayu Utami Anggraeni
Vicky Nitinegoro pernah ditangkap polisi karena narkoba sebanyak dua kali, tapi selalu dibebaskan setelahnya. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Artis Vicky Nitinegoro sempat berurusan dengan hukum. Ya, dia pernah ditangkap polisi karena kasus penyalahgunaan narkoba dan itu terjadi dua kali.

Namun, dua kali ditangkap dua kali juga Vicky Nitinegoro selalu dipulangkan. Sebab, dia terbukti tidak mengonsumsi narkoba. 

"Dua kali ketangkep, tapi bukan karena gue pengguna, nggak," ujar Vicky Nitinegoro dikutip dari YouTube Kasisolusi, Selasa (17/9/2024).

Aktor sekaligus presenter ini menjelaskan bahwa penangkapannya yang pertama karena dia sedang sial, sedangkan yang kedua dijebak rekan sesama artis.

"Yang pertama emang gue apes, yang kedua ada orang sirik (salah satu teman artis). Dijebak gue, ada orang sirik," kata Vicky.

Vicky Nitinegoro

Vicky Nitinegoro menyebut bahwa jika ia membocorkan siapa teman artis yang menjebaknya, semua orang pasti akan langsung tahu. Tapi dia memilih untuk tidak menyebutkan namanya. 

"Nggak inisial, nggak main kita inisial-inisial. Gue sebut langsung tahu," ungkap Vicky Nitinegoro.

"Jangan lah (gua kasih tahu), bukan ranah gue buat mengharapkan dia dibales," sambungnya. 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Internasional
3 hari lalu

Kapal Induk USS Gerald R Ford AS Tiba di Karibia, Siap Serang Venezuela?

Internasional
5 hari lalu

Penyebab Mantan Kepala Kepolisian Filipina Diburu ICC, Terlalu Brutal Perangi Kejahatan Narkoba

Internasional
6 hari lalu

Pengadilan Kriminal Internasional Perintahkan Tangkap Mantan Kepala Kepolisian Nasional Filipina

Megapolitan
8 hari lalu

Pria di Jakpus Kepergok Simpan 1.475 Ekstasi, Langsung Ditangkap Polisi!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal