Sementara itu, sutradara video klip tersebut, Chris Sinyal mengaku bahwa video klip IU merupakan referensi inspirasinya. “Kita selalu mencari referensi biar kita tidak dianggap ketinggalan zaman,” ucapnya.
Mengaku terinspirasi, Chris tak menampik rasa kecewa dari netizen yang menyebutnya menjiplak video klip IU. Dia juga meminta maaf karena membuat kecewa.
“Kalau ada sesuatu yang bikin mereka agak kecewa ya, saya minta maaf,” ucapnya.