Viral Inara Rusli Tutup Komentar Instagram usai Dituduh Selingkuhan Suami Wardatina Mawa

Muhammad Sukardi
Inara Rusli dituduh pelakor. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Artis Inara Rusli tengah jadi pembahasan hangat di media sosial usai dituduh selingkuh dengan suami influencer Wardatina Mawa yang bernama Insanul Fahmi. Gegara isu ini, Inara Rusli menutup kolom komentar.

Menurut pantauan iNews.id, seluruh postingan Inara Rusli dibatasi fitur komentarnya. Ini membuat netizen tidak bisa memberikan komentar apa pun pada profil Inara.

Keputusan Inara menutup kolom komentar tak lama setelah kemunculan Wardatina Mawa ke publik usai melaporkan suaminya ke Polda Metro Jaya. Dalam salah satu pernyataannya, Mawa menyebut artis berinisial IR sebagai terduga pelakor dalam rumah tangganya.

Laporan Mawa ke Polda Metro Jaya dilayangkan pada Sabtu, 22 November 2025. Mawa menduga suaminya melakukan perselingkuhan dan perzinahan dengan artis berinisial IR yang diduga kuat adalah Inara Rusli.

Nah, setelah kabar itu viral, Inara cepat-cepat menutup kolom komentar. Hingga berita ini tersebar luas di media sosial, Inara belum memberikan pernyataan resmi apa pun.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
4 jam lalu

Geger! Wardatina Mawa Bongkar Fakta Baru Dugaan Perselingkuhan Inara Rusli dengan Insanul Fahmi

Seleb
4 jam lalu

Kronologi Lengkap Dugaan Perselingkuhan Inara Rusli dan Insanul Fahmi, Suami Wardatina Mawa

Seleb
5 jam lalu

Profil Insanul Fahmi, Suami Wardatina Mawa Diduga Selingkuh dengan Inara Rusli

Seleb
5 jam lalu

Profil Wardatina Mawa Istri Insanul Fahmi, Nama Inara Rusli Terseret Isu Selingkuh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal