Viral Video Gala Sky Panggil Mama,  Netizen Tersentuh: Hati Teriris Menangis

Siska Permata Sari
Vanessa Angel, Gala Sky, dan Bibi. (Foto: Instagran)

JAKARTA, iNews.id  - Gala Sky kini tengah menjadi perhatian banyak orang pascatragedi kecelakaan yang menewaskan kedua orangtuanya, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. Pasangan selebriti tersebut meninggal dunia pada 4 November 2021 akibat kecelakaan mobil di Tol Jombang, Jawa Timur.

Kini, sudah lebih dari 10 hari pasca kepergian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah untuk selama-lamanya. Usai kejadian itu, putra semata wayang mereka, Gala, pun kerap memanggil dan mencari kedua orangtuanya.

Seperti dalam sebuah video yang baru-baru ini viral di media sosial. Di video tersebut, Gala Sky yang sedang berada di dalam mobil terdengar memanggil-manggil ‘mama’ berkali-kali.

Momen tersebut direkam dan dibagikan oleh adik Bibi, Fuji, melalui Instagram Story-nya, Senin (15/11/2021) malam. Video tersebut, langsung diunggah ulang oleh berbagai macam akun di media sosial.

Sontak, banyak netizen yang berkomentar. Mereka tersentuh dan mengaku hancur hatinya mendengar Gala memanggil Vanessa Angel yang sudah tiada. 

“Ya Allah hancurrr bgt Gal aku liat kamu,” kata netizen di kolom komentar Instagram akun gosip @lambeturah_official.

“Seketika air mataku netes,” komentar yang lainnya.

“Suedih. Kenal juga enggak tapi sedihnya nusuk sampai ke dalam hati banget,” tulis netizen.

“Bener-bener teriris hatiku dengarnya,” komentar netizen.

Dalam sebuah tayangan, Fuji sempat mengatakan bahwa Gala seringkali merengek mencari keberadaan papa dan mamanya. “Dia (Gala) selalu nyariin papa mama,” kata Fuji. 

Dia bahkan sempat menunjukkan foto Vanessa dan Bibi, dan dengan polosnya Gala memanggil papa dan mamanya yang telah tiada. “Aku pernah tunjukin foto (Vanessa dan Bibi), terus dia kayak, ‘papa mama’. Aku sedih enggak bisa jawab,” ujarnya.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
1 tahun lalu

Bikin Mewek, Gala Sky Rindu Berat Mami Papi: Mau Peluk

Seleb
1 tahun lalu

Heboh! Usai Keluar Penjara Tubagus Joddy Dapat Pekerjaan Jadi Kreator Konten dari Raffi Ahmad

Seleb
1 tahun lalu

Mengejutkan! Mayang Ngaku Pernah Dapat DM dari Vadel Badjideh di Instagram, Apa Isinya?

Seleb
1 tahun lalu

Reaksi Haji Faisal Jadi Sorotan usai Fuji Dihujat saat Sindir Tubagus Joddy yang Bebas dari Penjara

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal