JAKARTA, iNews.id- Meta baru mengumumkan alat AI yang disebut Voicebox. Alat ini diklaim merupakan terobosan dalam pembuatan ucapan bertenaga AI.
Namun belum dirilis, raksasa teknologi itu menyebut Voicebox terlalu berbahaya dan bisa menjadi bencana. Untuk diketahui, Voicebox saat ini dapat menghasilkan klip audio ucapan dalam enam bahasa (semuanya berasal dari Eropa), dan menurut posting blog dari Meta ini adalah model AI pertama dari jenisnya yang mampu menyelesaikan tugas melebihi sebelumnya.
Meta mengklaim bahwa Voicebox dengan mudah mengungguli AI generasi ucapan yang bersaing di hampir setiap area, di mana Voicebox dapat memuntahkan replikasi text-to-speech yang cukup akurat dari suara seseorang menggunakan file audio sampel sesingkat dua detik.