JAKARTA, iNews.id - Elon Musk mengungkapkan rencana besarnya untuk X, sebelumnya dikenal sebagai Twitter. X bersiap untuk menjadi sebuah platform berbayar bagi semua penggunanya.
"Kami beralih ke pembayaran bulanan dalam jumlah kecil untuk penggunaan sistem ini,” kata Elon Musk, bos Tesla dan SpaceX dikutip dari BBC.
Elon Musk juga mengatakan bahwa satu-satunya metode untuk mengatasi jumlah besar bot di platform X adalah dengan menerapkan pembayaran bulanan.